Beberapa jenis kulit wajah memerlukan perawatan yang tepat guna menjaga kondisinya dan meminimalisir keluhan. Salah satu jenis kulit yang memerlukan perawatan ekstra, yakni kulit kering. Kondisi kulit kering bisa disebabkan karena berbagai faktor. Beberapa di antaranya adalah faktor keturunan dan kurangnya asupan cairan, namun juga bisa terjadi akibat terlalu sering eksfoliasi, penggunaan produk perawatan yang kurang tepat, kekurangan asupan vitamin A dan C, atau bisa juga karena menggunakan sabun pembersih wajah dengan pH basa sehingga kulit menjadi kering. Beberapa cara perawatan wajah kering berikut bisa dilakukan guna memperbaiki kondisi kulit wajah kering.
1. Cuci muka
Salah satu cara perawatan wajah kering yang pertama adalah mencuci muka jangan terlalu sering. Cukuplah menggunakan pembersih wajah sebanyak maksimal 2 kali sehari. Hal ini dikarenakan ketika kulit terlalu sering mencuci wajah dapat menghilangkan minyak alami dari wajah Anda sehingga membuat wajah menjadi lebih kering. Selain itu, gunakan pembersih wajah khusus untuk kulit kering yang bertekstur krim atau balm. Pilihlah pembersih wajah yang lembut agar kulit Anda terhindar dari iritasi kulit yang bisa menyebabkan kulit semakin kering.
2. Pelembap
Biasanya perempuan hanya akan mengoleskan pelembap wajah jika ingin ber-make-up. Padahal, sebaiknya gunakanlah pelembap setiap kali dibersihkan. Kulit yang telah dibersihkan dan masih lembap sangat mudah menyerap produk kecantikan yang dioleskan. Kamu perlu juga memilih pelembap berbentuk krim yang memiliki kemampuan oklusif untuk mencegah penguapan kadar air dari kulit Anda. Sehingga ia bisa menjaga kelembapan pada kulit Anda.
3. Batasi eksfoliasi
Eksfoliasi menjadi salah satu rutinitas yang baik untuk mengatasi kulit wajah kering. Namun, bagi pemilik kulit wajah kering, sebaiknya tidak terlalu sering melakukannya. Sebaiknya, eksfoliasi dilakukan sekitar 1 minggu sekali atau maksimal dua kali. Eksfoliasi bertujuan untuk mengelupaskan sel-sel kulit mati, sementara kulit kering lebih cepat terkelupas daripada kulit berminyak. Pilihlah scrub yang cukup halus sehingga mencegah terjadinya iritasi. Itulah 3 cara perawatan wajah kering.